PERANCANGAN BRAND IDENTITY KATERING MARTIN

fernando natanael parhusip, Rosy Febriani Daud, Galih Mandala Putra

Abstract


Katering Martin adalah sebuah usaha yang melayani jasa masakan khas Batak Toba untuk berbagai acara, seperti acara adat pernikahan, ulang tahun marga, arisan dan acara lainnya. Permasalahan yang dihadapi Katering Martin adalah belum memiliki identitas visual suatu usaha sehingga masyarakat belum begitu mengenal tentang Katering Martin dan pemasaran hanya menggunakan whattsapp atau bisa langsung datang untuk pesan. Salah satu upaya yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut, Katering Martin harus memiliki Brand Identity sebagai identitas pada usaha agar memperkuat citra suatu brand. Identitas suatu brand berupa logo, warna, tipografi dan ilustrasi yang dapat menunjang pembangunan sebuah usaha. Metode analisis data yang digunakan yaitu metode kualitatif yang bertujuan untuk mengumpulkan dan mengelola data dari hasil wawancara dan observasi dari tempat penelitian, serta mengidentifikasikan SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threath) untuk mengetahui strategi bisnis. Konsep yang digunakan pada perancangan ini adalah tradisional dengan mengangkat unsur budaya Suku Batak Toba yaitu Rumah Gorga biasa disebut juga dengan Rumah Batak. Media utama pada perancangan ini adalah logo sebagai citra suatu usaha dan media pendukungnya yaitu stiker, spanduk, stempel dan kemasan.

Full Text:

PDF

References


Buku:

Wheeler, Alina;. (2013). Designing Brand Identity . New Jersey: John Wiley dan Sons, Inc.

Jurnal:

Alifia, A., dkk. (2021). Perancangan Brand Identity dan Media Nawtella untuk Meningkatkan Brand Awareness. Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi, 2(1), 86-95.

Armayuda, E., dan Deva, R. P. (2020). Metode Desain dari Brand Menjadi Maskot Berdasarkan Adaptasi Metode Alina Wheeler ke dalam Model 5M. ANDHARUPA:Jurnal Desain Komunikasi Visual dan Multimedia, 6(2), 277-286.

Assrof, D., dan Ahdi, S. (2024). Visual Brand Architecture WB Kitchen. Jurnal Riset Rumpun Seni, Desain dan Media (JURRSENDEM), 3(1), 269-278.

Calvalie, F. J., dkk. (2021). Perancangan Ulang Identitas Visual dari Sebuah UMKM Produk Kue di Tangerang. Jurnal Rupaka, 4(1), 48-55.

Claudia, A., dan Tavip, B. (2018). Perancangan Buku Visual Adat Istiadat Suku Batak Toba sebagai Bentuk Pelestarian Budaya. Jurnal Sains dan Seni ITS, 7(2), 78-82.

Elizabeth, D. (2019). Perancangan Identitas dan Profil Perusahaan Kafe Kontainer Vessels. Jurnal Pewarta Indonesia, 1(2), 1-6.

Fakhira, T. D., dkk. (2021). Perancangan Ulang Identitas Merek Dapur Hiji Catering dan Penerapannya pada Media Promosi. E-Proceding of Art dan Design, 8(3), 1356-1363.

Marta, W., dkk. (2022). Perancangan Visual Identity Regina Catering . Jurnal Desain Komunikasi Kreatif, 4(1), 10-19.

Munthe, I. Y., dan Azmi, C. (2023). Ikan Mas Arsik sebagai Makanan Upacara Adat Batak Toba Sumatra Utara. JIPSI(Jurnal Ilmiah Pariwisata Imelda), 1(2), 9-15.

Muslim, A. A., dkk (2022). Rebranding Identity MD 7 Hotel Cirebon. Jurnal Grafis, 1(2), 158-163.

Riandra, C. Nuansa de.,dan Islam, M. A. (2021). Perancangan Identitas Visual Catering dan Bakery Cherry. Jurnal Barik, 2(2), 43-56.

Rizaq, M. C., dkk. (2021). Perancangan Brand Identity UMKM Sekar Mulya Sebagai Media Pengenalan Identitas dan Citra Produk. Jurnal Ilmu Komputer dan Desain Komunikasi Visual, 6(2), 127-141.

Sayatman, dkk. (2021). Pengembangan Konsep Brand Identity dan Visual System ITS yang Lebih Terintegrasi. Jurnal Desain, 20(1), 10-15.

Septian, R. D., dan Dores, A. (2020). Perancangan Jasa Catering dengan Memanfaatkan Sistem Informasi Berbasis Website. JUSIBI(Jurnal Sistem Informasi dan E-Bisnis, 2(4), 466-477.

Slamet, R. (2023). Analisis Strategi Pengembangan Usaha Bisnis Catering (Studi Kasus pada Mbak Yani Catering di Baturetno Wonogiri). Jurnal Manajemen dan Bisnis, 18(1), 183-189.

Wijaya, M. H., dkk. (2020). Perancangan Brand Identity Industri Kecil Menengah "Pawone Unin" Sebagai Identitas Usaha Katering di Kota Malang. MAVIS, 2(2), 67-76. https://jurnal.stiki.ac.id


Refbacks

  • There are currently no refbacks.



 

Alamat Sekretariat / Redaksi

Program Studi Desain Komunikasi Visual
Universitas Catur Insan Cendekia (UCIC)
Jl. Kesambi 202 Kota Cirebon 45133Jawa Barat Indonesia
Telp.(0231) 220 250 / 220 260 / 200 418
Fax.(0231) 242 112, E-mail: jurnal.grafis@cic.ac.id
Website: https://jurnal.cic.ac.id/index.php/jurnalgrafis/